Jumat, 18 Februari 2011

Mulai Muncul Sinyal Buy

Kamis kemaren IHSG menguat 17,595 poin (+0,51%) ke level 3.434,38, total transaksi Rp 4,370 triliun, asing mencatatkan nettbuy Rp 125,2 miliar dan Rupiah menguat ke  posisi Rp 8.878/US $. 
Semalam Dow ditutup naik 29,97 poin (+0,24%) menjadi 12.318,14, S&P 500 naik 4,11 poin (+0,31%) menjadi 1.340,43 dan Nasdaq naik 6,02 poin (+0,21%) ke 2.831,58. Kenaikan indeks didorong oleh kian membaiknya kinerja perusahaan dan pendapatan perseroan yang bagus serta membaiknya data2 manufaktur.
Kemaren IHSG berhasil menjebol resist downtrend line nya di 3431. Kenaikan dipimpin oleh saham ASII dan saham2 sektor semen. Sementara harga minyak yang terkoreksi dibawah US $85/barrel membuat saham2 komoditi terasa berat untuk naik, hanya HRUM dan ITMG yang tercatat naik. Begitu juga dengan saham2 CPO sektor, akibat penurunan yang dalam pada komoditi CPO, membuat sektor AGRI menjadi sektor yang mengalami tekanan paling dalam kemaren.
Penutupan IHSG yang diatas downtrenlinenya dilevel 3431 mengubah arah trend short term dari turun menjadi naik, sehingga dapat menjadi signal buy. Kenaikan harga minyak pada perdagangan semalam yang kembali ke US $ 86,48/barel diharapkan menjadi sentimen positif bagi saham2 energi untuk membantu kenaikan indeks pada hari ini.
IHSG:
Ditutup tepat diatas resiten short term downtrendlinenya
Namun hati2 karena IHSG masih belum "benar2 aman" dan secara medium term masih bearish karena masih dibawah MA 50 dan MA 20 nya. Apalagi jika indeks kembali turun dibawah 3430, akan menjadikan IHSG kembali pada trend turun.
Stochastic dan MACD dalam posisi golden cross
Volume perdagangan tercatat masih kecil dibawah VMA 20 days
Support 3430... 3387
Resist 3450...3471 
ASII:
Selamat bagi yang mengikuti rekomendasi 2 hari lalu untuk membeli ketika gap bawah tertutup di 48.600-48.700.
Foreign mencatatkan nett buy cukup besar hampir 200 miliar kemaren
Berhasil tutup diatas MA 50 dan MA 200
Stochastic dan MACD uptrending dalam posisi golden cross
Kenaikan kemaren diikuti volume transaksi yang signfikan diatas VMA 20 harinya
Support 50.250.... 49.500
Resist 51.650....52.250
SMGR:
Break resist pola ascending triangle di 8500
Stochastic masih naik dalam posisi golden cross di overbought area
MACD uptrending masih dalam posisi golden cross
Volume naik signifikan diatas VMA 20 days
Support 8450-8500
Resist 8850... 9000
INTP:
Kenaikan tertahan oleh MA 50 dan fibo 61,8% di 15.300
Break resist pola ascending triangle di 14.900, masih berpeluang naik menuju 15.500-15.600
Stochastic mulai golden cross dan MACD uptrending masih dalam posisi golden cross
Volume naik signifikan diatas VMA 20 days
Support 14.900... 14.800
Resist 15.300... 15.550... 16.000
ITMG:
Break resist downtrend linenya, berpeluang melanjutkan kenaikan dengan target terdekat 48.200-48.400
Stochastic golden cross meninggalkan meninggalkan oversold area
MACD mulai berbalik arah dan berpeluang untuk golden cross
Volume perdagangan diatas volume rata-rata 20 harinya
Support 45.350... 44.500
Resist 47.000.... 48.350
PGAS:
Candle membentuk full candle marubozu, dimana open=low dan close=high
Stochastic golden cross dan MACD mulai berbalik arah naik tapi masih dalam posisi death cross
Lakukan BOW di 3900-3925, target terdekat 4050-4075, stoploss level di 3825
Support 3900...3825
Resist 4000...4075...4175
KRAS:
Berita partisipasi KRAS sebagai penyuplai baja bagi proyek pembangunan selat sunda dan rencana penerbitan non preemtive right issue sekitar 5% dikisaran harga 1200-1350 menjadi katalis positif bagi saham ini.
Setelah membentuk 3 kali doji, KRAS rebound dari bottomnya
Jika mampu menembus 1080, akan membuka peluang menuju 1150-1200
Stochastic golden cross berusaha meninggalkan ovesold area
MACD mulai golden cross dan Volume perdagangan naik diatas rata-rata 20 harinya
Support 1030... 1010
Resist 1080... 1140
CPIN:
Break short term downtrend linenya dan berhasil close diatas MA 20
Stochastic mulai golden cross
MACD golden cross dengan histogram bar mulai hijau kembali diatas centre line
Volume naik signifikan diatas VMA 20 days
BOW di 1550-1560, dengan target terdekat 1660-1700
Support 1560... 1510
Resist 1650... 1730
  
Have an Amazing Trade and Happy Profit

Tidak ada komentar:

Posting Komentar