Kamis, 21 Juli 2011

Kenaikan IHSG Rawan Profit Taking

Rabu kemaren IHSG ditutup naik 27,215 poin (+0,67%) ke level 4.050,632, total transaksi senilai Rp 6,4 triliun, foreign mencatatkan net buy tipis 7 miliar dan Rupiah ditutup menguat tipis di posisi Rp 8.540/US $. Tingginya volume transaksi disebabkan adanya transaksi nego IDKM terkait akuisisi yang dilakukan oleh EMTK senilai Rp 1,1 triliun. Sementara dini hari tadi, Bursa Wall Street berakhir melemah, dengan Dow Jones ditutup melemah tipis 15,51 poin (-0,12%) ke level 12.571,91, S&P 500 juga melemah tipis 0,89 poin (-0,07%) ke level 1.325,84 dan Nasdaq melemah 12,29 poin (0,43%) ke level 2.814,23.

Sesuai prediksi kemaren, IHSG berhasil melanjutkan kenaikannya dengan mencetak rekor baru lagi ditopang oleh sentimen positif dari Bursa Global, seiring pernyataan Presisden Obama terkait perkembangan dalam kesepakatan pemangkasan difisit negara tersebut. Diperkirakan kenaikan IHSG masih dapat berlanjut meskipun terlihat mulai berat dan sedikit terbatas. Secara TA, indikator yang ada memperlihatkan tanda2 untuk melemah, sehingga tidak tertutup kemungkinan untuk terjadi profit taking. Stochastic death cross di overbought area dan MACD walaupun bergerak naik, tetapi histogram bar merah masih muncul dan mulai turun, sehingga merupakan pertanda yang kurang baik. Jika hari ini IHSG dibuka dengan melanjutkan penguatannya, maka indeks akan menguji resisten 4067, dengan resisten berikutnya ada dilevel 4078. Sedangkan jika bergerak turun, indeks akan menguji support yang diperkirakan berada di level 4025, dengan support berikutnya ada di level 4006.

Kenaikan indeks kemaren dipimpin oleh saham2 sektor properti, sedangkan untuk saham banking sektor mulai terlihat konsolidasi. Sementara sektor tambang masih belum bergerak serempak, namun untuk coal sektor beberapa saham terlihat mulai menunjukan trend menguat. Untuk hari ini, Kamis 21 Juli 2011 saham-saham yang dapat dicermati adalah:
ITMG:
Berhasil melanjutkan penguatannya dengan volume yang sangat besar
Stochastic golden cross kembali di overbought area
MACD masih golden cross dan bergerak naik diatas centreline, dengan histogram hijau mulai muncul kembali, sehingga memberikan sinyal yang positif.
Berpeluang menuju level 50.000 kembali sebagai target terdekatnya, yang jika dpat ditembus keatas akan menuju level 51.000-51.250 sebagai target berikutnya
Support 48.500.... 48.259
Resisten 49.900.... 50.400

INDY:
Candle ditutup dengan membentuk doji, sehingga diperlukan konfirmasi lagi untuk menentukan arah pergerakan selanjutnya.
Namun indikator yang ada mulai menunjukan adanya potensi untuk menguat lebih lanjut, dimana
Stochastic bergerak naik dalam posisi golden cross.
MACD juga telah golden cross dan mulai menunjukan pergerakan uptrend, dengan histogram bar hijau yang makin tinggi.
Volume transaksi naik diatas VMA 20 hariannya.
Jika mampu menembus resisten short term downtrend line di level 3825, berpotensi untuk menutup gap 3900-3925. Dan jika mampu melanjutkan kenaikannya akan menuju target di level 4000.
Trading BOW di level 3700-3775, dengan stop loss jika break low 3650.
Support 3750...3700...3650
Resisten 3825...3925...4000

SMRA:
Setelah membentuk candle doji, 2 hari yang lalu diarea support 1080, kemaren SMRA bergerak naik dengan volume yang sangat besar, meningkat signifikan diatas rata-rata hariannya
Namun secara jangka pendek masih bergerak konsolidasi di area level 1080-1200.
Indikator yang ada menunjukan penguatan akan terjadi pada saham ini, dimana Stochastic telah golden cross dan meninggalkan oversold area, sedangkan MACD potensial untuk terjadi golden cross.
Berpotensi besar untuk mengakhiri konsolidasinya, dengan menembus resisten level 1200 untuk menutup gap atas dilevel 1250-1260.
Trading buy dengan target terdekat di 1200, yang jika dapat ditembus keatas akan menuju target berikutnya di level 1270-1300, stop loss jika break low 1080.
Support 1130...1100...1080
Resisten 1200...1230...1270

DILD:
Mulai berhasil keluar dari tekanan jual yang membayangi saham ini, dengan berhasil break out area short term konsolidasi di level 310-330 dengan volume yang besar.
Indikator yang ada menunjang kenaikan lebih lanjut, dimana Stochastic uptrend bergerak naik.
MACD golden cross dan bersiap untuk menembus keatas centreline, dengan histogram bar hijau yang semakin tinggi, pertanda sinyal positif.
Jika mampu bertahan di 345, dan melanjutkan penguatannya dengan menembus 365, berpotensi menuju 380 sebagai target terdekatnya, yang jika dapat ditembus akan menuju level 400-410 sebagai target berikutnya.
Support 345...335
Resisten 360...365...380


Have an Amazing Trade and Happy Profit

Tidak ada komentar:

Posting Komentar